Eks PSMS Ini Merapat ke PSM Makassar

Eks PSMS Ini Merapat ke PSM Makassar

BD - Mantan full back kiri PSMS Medan di Indonesia Soccer Championship (ISC) B kemarin, M Antony sepertinya tidak menunggu waktu lama menganggur. Kabarnya dia merapat ke tim berjuluk Juku Eja yang tengah bertarung di TSC.

Kedatangan pemain yang identik dengan nomor 14 itu pun semakin ramai dibicarakan di sosial media. Terbukti beberapa akun Instagram yang mengandung unsur tim PSM sudah menyatakan welcome kepada sang pemain.

Antony sendiri ketika dikonfirmasi menyatakan dirinya masih mengikuti seleksi di klub tujuannya tersebut. "Dapat tawaran aja. Jadi saya ikut seleksi lah, dan belum resmi," ujar Antony kepada Boladoang, Sabtu (17/9).

Dijelaskannya, Antony sudah beberapa hari mengikuti seleksi di sana. Dia berharap performa terus terjaga demi mendapatkan tim baru. 

"Ini kesempatan bagus, jadi saya harus bisa mencuri hati sang pelatih agar bisa lolos seleksi," sambungnya 

M Antony sebelumnya bermain bersama PSMS di ajang ISC B. Pasca gagal di ISC-B, PSMS pun membubarkan skuadnya dan para pemain dibebaskan untuk mencari tim baru. 

Berita Terkait